Kacamata Untuk Solusi Penglihatan Anda di Ruang Kerja

Untuk Anda yang sudah menggunakan lensa kacamata multifokus atau progressive, tentunya sudah akrab dengan berbagai desain lensa yang membantu Anda dalam melihat jarak jauh, menengah dan dekat. Kondisi ini disebut Hyperopia.

Tidak ada yang salah dengan pola hidup atau kebiasaan Anda selama ini karena kondisi ini lebih disebabkan penurunan fungsi otot-otot pada mata yang menurun dalam melakukan akomodasi (proses zoom in & zoom out). Hal ini lebih banyak dipengaruhi oleh faktor usia. Umumnya, pengguna lensa multifokus ini adalah seseorang yang sudah menginjak usia 40 tahun. Atau, bisa lebih awal dengan pola hidup masa kini yang banyak bersinggungan dengan gadget.

Lensa progressive memiliki banyak fokus yaitu fokus jauh, fokus menengah dan fokus dekat. Akibat desain multifokus ini, terciptalah daerah aberasi atau area buram yang Anda pasti temui apabila sudah pernah mencoba lensa desain progressive. Umumnya, desain progressive memprioritaskan fokus jauh dan fokus dekat, dengan demikian area untuk melihat jauh dan melihat dekat memiliki koridor yang lebih lebar dari area menengah. Tidak ada yang salah dengan desain ini, karena memang kebanyakan fungsi mata kita gunakan untuk melihat jauh dan melihat dekat.

Yang kita sebut sebagai melihat jauh adalah melihat untuk jarak di atas 6 meter, sedangkan yang kita sebut sebagai melihat dekat adalah melihat untuk jarak dibawah 40 centimeter. Bagaimana dengan kebutuhan penglihatan Anda di dalam ruangan kantor Anda? Umumnya, ukuran ruangan kantor berkisar antara 4 – 6 meter. Ini berarti, Anda banyak menggunakan area menengah untuk melihat di dalam ruangan kantor Anda. Apabila Anda menggunakan progressive, yang notabene di desain dgn area menengah yang lebih sempit dari area jauh dan dekatnya, maka Anda akan merasakan keterbatasan penglihatan di dalam ruangan kantor Anda.

Solusi terbaik untuk penglihatan yang lapang di dalam ruangan kantor adalah Office Lens. Sesuai dengan namanya, Office Lens ini di desain khusus untuk penglihatan 4 – 6 meter. Desain pada Office Lens menitik beratkan pada fokus menengah dan dekat. Dengan demikian, Anda akan memiliki penglihatan yang sangat leluasa di dalam ruangan kantor Anda. Perubahan fokus dari melihat computer, meja sampai pintu masuk ruang kantor Anda tidak akan mengalami gangguan.

Bagi Anda yang sudah membutuhkan lensa progressive, saat ini ada penawaran yang sangat menarik dari Optik Tunggal dalam Shop More Save More dimana pada periode 1 Februari sampai dengan 30 April 2018, setiap pembelian lensa Progressive Zeiss dapat membeli Zeiss Office Lens dengan discount 50% pada pembelian selanjutnya. Manfaatkan penawaran ini dan dapatkan penglihatan leluasa di ruang kantor Anda.

BAGIKAN