TIPS : Love Your Eyes, Merawat dan Menjaga Kesegaran Mata

Cara Proporsional Untuk Merawat dan Menjaga Kesegaran Mata

Panca indera yang dimiliki manusia bekerja dengan mengirimkan informasi ke otak. Dari lima indera itu, penglihatan,melalui mata, mengirimkan 87% informasi yang diterima ke otak, diikuti 9% olehpendengaran, dan 4% sisanya dari gabungan indera lainnya yaitu hidung, lidah dan kulit.

Dari data itu bisa dilihat betapa pentingnya menjaga kesehatan mata. Pada mata kita, setiap saat selalu terjadi akomodasi, yatu proses zoom in dan zoom out seperti yang terjadi pada kamera. Pupil mata akan membesar bila melihat benda dalam jarak dekat (zoom in) dan pupil mata akan mengecil bila melihat benda dalam jarak jauh (zoomout). Selain proses akomodasi, cahaya juga mempengaruhi pupil mata untuk membesar atau mengecil.

Proses akomodasi ini harus dijaga dalam jumlah yang proporsional. Jangan terlalu sering juga jangan terlalu jarang. Apabila terlalu sering, otot mata Anda akan cepat lelah, apabila terlalu jarang, maka otot mata Anda akan kaku, dimana keduanya akan menimbulkan penglihatan yang kabur.

Inilah cara merawat mata kita saat sedang beraktivitas agar mata tetap berfungsi dengan baik.

 

1.      Pada saat bekerja. 

Sebaiknya untuk tidak melihat computer, laptop atau handphone dalam waktu yang terlalu lama.Anda harus disiplin dari waktu ke waktu, mengalihkan pandangan Anda dari fokus yang berjarak dekat ke fokus yang berjarak. Misalnya,setiap jam, Anda mengalihkan mata Anda sejenak dari laptop atau komputer Anda untuk melihat benda yang terletak kira-kira 6 meter dari posisi Anda.

 

2.      Pada saat membaca.


Ada 2 (dua) hal yang perlu diperhatikan dalam aktifitas membaca.

a.Asupan cahaya 

Akan lebih baik membaca dengan penerangan yang cukup, tidak terlalu silau dan tidak telalu redup. 

b.Posisi tubuh 

Usahakan membaca dalam posisi tubuh dan kepala tegak. Hindari membaca sambil tidur terlentang, karena pada saat tidur terlentang, otot mata Anda bersandar ke belakang sedangkan pupil Anda akan mengecil untuk lebih fokus. Apalagi, dengan membaca sambil terlentang, kebutuhan cahaya untuk mata akan kurang yang akan memicu kondisi otot tegang.  Apabila hal ini sering dilakukan dalam jangka panjang, akan mempercepat timbulnya minus pada mata Anda.

3.      Pada saat berkendara.

 

 

Hindarilah melihat benda-benda dalam jarak dekat saat berkendara seperti membaca atau melihat handphone. Alihkan pandangan Anda untuk melihat benda-benda jarak jauh, yaitu jalanan, rambu atau pengguna jalan lainnya. Apabila kondisi jalanan tidak rata, mesin kendaraan Anda akan mengirimkan getaran halus yang mungkin tidak Anda rasakan. Tetapi, hal itu akan membuat pupil Anda zoom in dan zoom out dalam frekuensi yang tinggi.

4.      Pengguna lensa kontak.

 

Bagi pengguna lensa kontak ada beberapa aturan dasar yang harus diperhatikan, yaitu:

a.Pastikan tangan Anda bersih sebelum memasang atau melepaskan lensa kontak.

b.Pastikan Anda memiliki kacamata, karena waktu yang ideal untuk memakai lensa kontak adalah 12 jam per hari. Itu pun dengan catatan lensa kontaknya terbuat dari bahan yang memiliki serapan oksigen yang tinggi. Karena lensa kontak mencengkram pupil Anda selama Anda menggunakannya. Pastikan Anda melakukan fitting (mencoba) pada saat membeli lensa kontak sehingga kelengkungan lensa kontak sesuai dengan kelengkungan mata Anda. Jadi, otot mata Anda akan lebih leluasa untuk berakomodasi dan tidak cepat lelah.

c.Jangan sampai tertidur pada saat menggunakan lensa kontak karena sangat beresiko tinggi.

Khusus bagi pengguna lensa kontak, Anda perlu lensa kontak yang dibuat untuk menyegarkan mata Anda, agar tidak cepat lelah. Saat ini telah hadir lensa kacamata khusus sehingga mempermudah adaptasi pada saat Anda beralih dari lensa kontak ke kacamata. Product ini bernama Energize Me dari Zeiss. Lensa kacamata ini hanya bisa Anda dapatkan di Optik Tunggal atau Zeiss Vision Center terdekat di kota-kota Anda.

Selamat mencoba tips dan trik di atas agar mata Anda selalu segar dan tidak cepat lelah.

BAGIKAN