Bahaya Sinar Biru Pada Kesehatan Mata

source : huffingtonpost.com
 
Perkembangan jaman kini sangatlah pesat dimana revolusi alat-alat telekomunikasi terjadi begitu cepat dan masif dihampir semua golongan masyarakat. Kini, hampir semua orang menggunakan Smartphone atau Gadget mulai bangun tidur hingga mau tidur. Tanpa disadari, mata kita terpapar oleh sinar biru dari handphone yang berbahaya bagi mata.
 
Sinar biru sendiri sebenarnya tidak hanya terdapat pada handphone, melainkan juga dari perangkat elektronik lainnya seperti layar komputer, televisi, lampu LED dan bahkan dari sinar matahari. Ini menunjukkan bahwa kehidupan manusia memang tidak bisa lepas dari bahaya sinar biru dan akan selalu bersentuhan dengan sinar biru ini.
 
  
 
Secara teknis, sinar biru adalah spectrum cahaya tampak dengan panjang gelombang antara 380 hingga 500 nm. Sinar ini mempunyai energi yang masih cukup kuat dan bisa merusak retina jika terpapar pada mata dalam kurun waktu yang cukup lama dan intensitas yang cukup sering. Penyakit mata yang ditimbulkan oleh sinar ini adalah AMD (Age Related Makula Degeneration), yakni kerusakan sel makula pada retina yang mengakibatkan kehilangan penglihatan sentral dan kebutaan. Hingga saat ini belum ditemukan obat atau solusi penyembuhan untuk AMD, sedangkan jumlah penderitanya tahun demi tahun meningkat sangat signifikan.
 
 
source: segiempat
 
Hal ini dapat menjadi masalah serius karena AMD tidak hanya mengernag orang dewasa saja, tapi juga anak-anak. Ditambah lagi saat ini banyak anak yang sudah mengalami ketergantungan terhadap gadget. Tentu Anda tidak ingin putra-putri Anda mengalami gangguan pengelihatan akibat paparan sinar biru ini bukan?
 
Namun kini Anda tidak perlu khawatir lagi, karena sekarang telah hadir Zeiss Blue Protect Coating. Lapisan pada lensa Zeiss  Blue Protect Coating dapat menangkal spectrum sinar biru yang dapat merusak Makula pada retina dan melindungi mata dari AMD.
 
Teknologi Zeiss Duravision Blue Protect hanya memblokir sinar biru yang berbahaya (BadBlue) saja yakni Blue-violet. Sedangkan spectrum sinar biru yang tidak berbahaya akan tetap diteruskan ke mata karena mempunyai fungsi dapat melihat spectrum warna biru dan mengatur mood agar tidak mudah stress dan pengaturan waktu tidur dan bangun tidur.
 
 
Dengan perlindungan Zeiss Blue Protect Coating, sekarang anda dapat sedikit lebih tenang membiarkan buah hati anda bertumbuh kembang dengan menggunakan perangkat elektronik yang memancarkan gelombang sinar biru didalamnya.
BAGIKAN